GURU : MEREKA MEMANG PANTAS UNTUK DIGUGU DAN DITIRU
Tulisan di blog kali ini, ingin Saya dedikasikan kepada guru-guru hebat yang pernah mendidik saya semenjak di bangku Taman Kanak-kanak hingga SMA.."Guru", mungkin mayoritas dari kita memahami apa definisi dari kata yang satu ini...ketika membayangkan kata tersebut, mungkin yang terlintas dipikiran kita seragam..yaitu merupakan sosok atau seseorang yang telah berjasa dalam kehidupan kita semua dan rela mendidik para siswanya hingga menjadi pribadi yang berguna untuk masa sekarang..ya itu memang menjadi salah satu tugas utama dari kehadiran para pahlawan pembentuk insan cendekia tersebut....Tapi apakah kehadiran mereka masih relevan di era kekinian ? Di kala banyak remaja ataupun anak-anak yang mulai hidup keblinger dan terjerumus ke era modernisasi media yang semakin menggila? Tentu saja, tugas mereka sebagai seorang pendidik masih sangat relevan di era modern seperti sekarang ini, Menurut Saya pribadi...Tugas guru di era sekarang jauh lebih berat dibandingkan dengan guru-guru pada era dahulu...mungkin diantara kita masih ada beberapa yang mengingat sebuah kalimat plesetan masyarakat jawa jaman dulu yang mengatakan bahwa "guru kuwi yo gaweyane mung mbiji lan njupuk gaji " (Guru itu ya tugasnya hanya memberi nilai dan mengambil gajinya )....
Tapi Saya kira hal tersebut tidaklah relevan dengan kondisi yang ada dari era sekarang, hal itu dikarenakan pada era kekinian tugas seorang guru tidaklah hanya memberi nilai dan mentransfer ilmu pengetahuannya kepada siswa saja, melainkan tugas guru di era sekarang akan jauh lebih berat , dikarenakan mereka juga harus dapat menjadi agen kontrol sosial bagi kehidupan para siswa ...Lalu apa itu agen kontrol sosial ? Agen kontrol sosial merupakan istilah yang saya gunakan untuk menggambarkan tugas seorang guru yang harus bisa mengawasi segala bentuk perilaku siswanya di dalam lingkungan sekolah maupun diluar lingkungan sekolah..memang bukan merupakan sebuah tugas yang mudah bagi seorang guru..tapi setidaknya saya berharap semua guru di Indonesia mau mencoba metode yang satu ini...Jika berbicara mengenai agen kontrol sosial, Saya pribadi menjadi teringat dengan guru SD saya di SDN Karangrejo 02 Kota Semarang, beliau bernama ibu Kasmiyati yang mengajar Saya di Bangku kelas 6...Jika Saya kaitkan dengan tugas guru sebagai agen kontrol sosial..Bu Kasmiyati bisa saya katakan sebagai jagonya dan sangat patut untuk ditiruoleh bapak dan ibu guru lainnya..bagaimana tidak hebat, beliau rela menyamar menjadi orang lain dan berpenampilan berbeda dari gaya berbusananya sehari-hari hanya untuk patroli atau memantau kehidupan sebagian murid-muridnya dilingkungan tempat tinggal mereka masing-masing..apakah mereka berkelakuan baik atau buruk ketika ada diluar rumah?..bahkan mas Blogger sendiri pernah menjadi korban sidak beliau ketika itu...Pernah suatu hari Saya tidak langsung pulang ke rumah sehabis jam pelajaran usai, melainkan lebih memilih untuk bermain bola terlebih dahulu dengan masih menggunakan seragam SD komplit tanpa salin pakaian terlebih dahulu...Maka keesokan harinya , kalian semua pasti tahu apa yang terjadi? Yuph...Saya langsung dinasehati dengan sedikit nada agak marah dihadapan teman-teman sekelas oleh Bu Kasmiyati ......Ketika Saya dimarahi , dalam hati Saya bertanya dan sedikit penasaran " Kok beliau bisa tahu ya? kan saya mainnya jauh dari lokasi sekolah"....Ternyata setelah pulang sekolah, Saya baru bisa mengetahui jawabannya, yaitu bahwa Bu Kasmiyati memang sering berkeliling kompleks desa hanya untuk mengawasi perilaku murid-muridnya agar bertindak sesuai dengan nilai dan norma yang berlaku di masyarakat...Wow, sungguh hebat ya jasa Bu Kasmiyati...beliau memang pantas untuk digugu dan ditiru...apalagi sekarang profesi Saya sama dengan beliau, yaitu menjadi seorang guru yang selalu menjadi panutan bagi murid-muridnya....terima kasih Bu Kas..jasa-jasamu akan selalu kukenang karena berkat jasa mulia yang Ibu lakukan, Saya bisa menjadi pribadi yang berguna seperti sekarang ini.......
Guru Mas Blogger di SMAN 1 Bergas Kabupaten Semarang....
Selamat Hari Guru ..untuk guru-guru Saya Semua ....
Guru TK Saya di TK Trisula 02 Bandar Lampung
Guru SD Saya di SDN Karang Rejo 02 Kota Semarang
Guru SMP Saya di SMPN 2 Ungaran Kabupaten Semarang
Guru SMA Saya di SMAN 1 Bergas , Kabupaten Semarang
Guru Tempat Saya PPL di SMAN 2 Semarang.......
Jasa kalian akan selalu terkenang sepanjang masa..................
No comments:
Post a Comment